Tahapan Pelaksanaan Pembuatan Sumur Bor

Bagi manusia, air merupakan hal penting yang harus ada di kehidupan sehari-hari. Yang mana air ini nantinya dimanfaatkan untuk kebutuhan mencuci, mandi, minum serta untuk kebutuhan lainnya. Tidak bisa dibayangkan jika manusia hidup tanpa air. Hewan dan tumbuhan pun membutuhkan air untuk bertahan hidup. Tanpa air, tanaman tidak bisa tumbuh. Akan tetapi untuk mendapatkan sumber air bersih bukan hal mudah dilakukan. Salah satu cara yang banyak dimanfaatkan untuk mendapatkan sumber air bersih adalah dengan membuat sumur. Air yang tersimpan dalam tanah ini tentunya tidak terkontaminasi bakteri sehingga memiliki kualitas baik tentunya. Ada satu kelebihan saat membuat sumur ini. Yakni pemilik sumur tidak perlu membayar tagihan air setiap bulannya. 

Beberapa Tahapan Pembuatan Sumur Bor

Dalam pembuatan sumur bor ini tentunya membutuhkan banyak pertimbangan. Sebab tidak sembarang memiliki sumber air tanah. Oleh karena itulah sebelum membuat sumur bor, ada beberapa hal penting yang harus dipertimbangkan dengan baik terlebih dahulu. Nah dibawah ini terdapat beberapa tahapan dalam membuat sumur bor.

  • Mencari Tahu Lokasi Pengeboran Sumur Secara Spesifik

Hal pertama yang dilakukan oleh jasa pengeboran adalah mencari tahu lokasi sumber mata air di lokasi. Perlu diketahui dengan baik bahwa tidak semua titik lokasi milik pembuat sumur bor terdapat mata air. Oleh karena itulah, sangat penting bagi jasa pengeboran untuk mencari titik mata air terlebih dahulu. 

  • Menentukan Kedalaman Sumur

Untuk lebih memudahkan mencapai titik sumber mata air dan menentukan kedalaman sumur, biasanya dikerjakan pada musim kemarau. Sumber air bersih bisa ditemukan mulai di kedalaman 17 – 20 meter. Tetapi jika dikerjakan pada musim hujan, maka kedalamannya bisa lebih dangkal. Hal ini dikarenakan debit air bertambah karena curah hujan. Selain menentukan kedalaman sumur, pihak jasa pengeboran sumur juga akan melakukan pekerjaan lainnya. Diantaranya adalah pembersihan, perataan dan pengerasan untuk posisi tumpuan mesin bor. Serta masih banyak hal lainnya

  • Pengeboran

Kemudian dilakukan pengeboran dengan menggunakan mesin. Untuk pengeboran ini membutuhkan waktu beberapa jam. Pengeboran sumur bisa selesai paling cepat satu hari, dan paling lama dua hari. Mesin bor yang digunakan bisa menggunakan mata bor auger dan bor putar. Setelah sumur di bor, selanjutnya akan memasang wadah pelindung. Ini dilakukan untuk mencegah air mengering dan terkontaminasi sisi-sisi sumur.

Jenis Sumur yang Dipakai Rumah Tangga

Selain menggunakan sumur bor, rumah-rumah di perkotaan juga menggunakan beberapa sumur ini untuk mendapatkan sumber air bersih.

  • Sumur Pompa

Merupakan jenis sumur yang banyak dipakai rumah-rumah. Untuk jenis sumur ini menggunakan sistem sederhana dan tidak memerlukan banyak biaya. Sumur pompa ini memiliki beberapa tipe. Seperti pompa air dalam, pompa sumur dangkal, dan pompa sumur dalam. Saat ingin memasang sumur pompa, harus memperhatikan beberapa hal. Ini karena terkait dengan tingkat kejernihan air yang berbeda. Jika tanah pada lokasi tersebut sedikit keruh, maka harus memakai pompa yang bisa menarik air. Sebab cenderung lebih bersih dan aman untuk dipakai.

  • Sumur Resapan

Biasanya sumur resapan ini dipakai untuk menyimpan air hujan. Untuk bentuknya, sumur resapan sangat mirip dengan sumur galian dan memiliki kedalaman tertentu supaya air yang tertampung bisa mencukupi. Sumur resapan tidak digali sampai kedalaman batas air dan hanya sebatas di atas permukaan air tanah. Saat ini tidak banyak perumahan yang menerapkan sumur resapan. Padahal fungsinya sangat baik, terlebih untuk jangka waktu menengah. Terdapat beberapa manfaat dari sumur resapan ini diantaranya adalah mampu mengurangi sampah organik. Juga bisa membuat tanah menjadi lebih gembur dan memiliki kandungan mineral lebih banyak.

  • Sumur Artesis

Untuk sumur jenis ini memiliki keunikan tersendiri karena berbeda dengan sumur lainnya. Sumur ini tidak butuh pompa yang dipakai untuk mengalirkan air ke permukaan tanah. Ini karena sudah ada cukup tekanan dari dalam tanah yang bisa membuat air keluar sendiri dengan mudah. Ada banyak kasus dimana permukaan tanah sedikit mencekungdan tanah itu memiliki tekstur keras dan ada susunan batuan di dalamnya. Pada kondisi ini membuat air semakin penuh dan perlahan menyebabkan tekanan, sehingga membuat air keluar dari dalam tanpa memerlukan pompa sama sekali.

  • Sumur Galian

Pembuatan sumur ini memang sederhana dan banyak dipakai oleh perumahan. Sesuai namanya, sumur gali memang dibuat dengan cara digali memakai sekop dan peralatan manual lainnya. Tingkat kedalaman dari sumur gali ini sendiri cukup dangkal. Sebab air masih bisa keluar meski hanya digali memakai alat sederhana. Sumur ini membutuhkan tembok pelindung yang digunakan untuk mencegah terjadinya kontaminasi lain masuk ke dalam air. Permukaan atas sumur pun harus dilindungi dan mempunyai undakan supaya air yang mengalir tidak masuk dan mengotori sumur.

Cara Mencari Jasa Pengeboran Sumur Berpengalaman

Bagi Anda yang tertarik untuk membuat sumur bor. Namun belum menemukan jasa pengeboran sumur yang tepat untuk diajak kerja sama tidak perlu kebingungan. Berikut ini ada beberapa cara yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan jasa pengeboran sumur terbaik dan terpercaya.

  • Membuat Daftar Jasa Pengeboran

Hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan membuat daftar jasa pengeboran sumur. Untuk mendapatkan daftar ini bisa dicari di media internet atau meminta rekomendasi dari teman/keluarga. Jika mencari dari media internet, ada baiknya dicari dari yang lokasi terdekat. Ini dilakukan untuk meminimalisir biaya jasa yang terlalu besar. Setidaknya Anda harus memiliki 3 atau 4 jasa pengeboran yang akan dipertimbangkan.

  • Ketahui Reputasi Jasa Pengeboran

Kemudian Anda juga harus mengetahui bagaimana reputasi yang dimiliki oleh jasa pengeboran sumur tersebut. Dalam hal ini, Anda bisa melihat dari berbagai sisi. Diantaranya adalah dari segi pelayanan dan layanan yang ditawarkan. Jasa pengeboran sumur yang baik pastinya akan memberikan pelayanan dan layanan terbaik. Selanjutnya dari segi legalitas usaha pun pastinya sudah dimiliki. Selain itu dari segi jam terbang yang dimiliki oleh jasa pengeboran pun sudah lama. Artinya jasa tersebut sudah banyak dipercaya oleh customer.

  • Mengetahui Biaya Jasa Pengeboran

Dari segi biaya jasa pun juga harus diketahui dan dipertimbangkan dengan matang. Harus diketahui dengan baik terlebih dahulu bahwa satu jasa dengan jasa lainnya bisa memberikan penawaran biaya jasa berbeda. Penawaran biaya jasa berbeda ini pun dipengaruhi oleh beberapa hal. Diantaranya adalah dari segi kedalaman sumur yang dibuat, lokasi penggalian sumur dan masih banyak lainnya. Umumnya, jasa pengeboran akan memberikan penawaran yang kompetitif. Artinya bisa bersaing dengan biaya jasa lainnya.

  • Pertimbangkan Adanya Garansi

Jasa pengeboran yang baik dan berpengalaman pastinya akan memberikan garansi. Garansi yang dimaksudkan ini bisa berupa garansi perbaikan jika terjadi sesuatu pada sumur bor tersebut. Adanya garansi juga membuat pemilik sumur bor merasa nyaman dan aman. Selain itu adanya garansi di jasa pengeboran sumur membuktikan bahwa jasa tersebut memang bisa bertanggung jawab penuh.

Leave a Comment